Laporan Praktikum Biologi :: Bab Darah ::


LAPORAN
UJI GOLONGAN DARAH DAN TEKANAN DARAH





Disusun Oleh :
·         Candra Ardy Kusuma  (4)
·         Citayana Fani Refalta (5)
·         Novita Sari                  (15)
·         Shely Kartifa Malinda (18)

SMA Negeri 2 Bantul
Tahun Pelajaran 2014/2015


LAPORAN UJI GOLONGAN DARAH
A.      Tujuan
Mengetahui golongan darah
B.      Alat dan Bahan
a.       Alat
·         Kaca obyek
·         Spidol (marker)
·         Tusuk gigi
·         Lanset
·         Kapas
b.      Bahan
·         Alcohol 70%
·         Zat anti A, B, dan D
C.      Langkah Kerja
1.       Menguji  golongan darah dengan meminta tolong kepada teman untuk mengambil darah.
2.       Membersihkan ujung jari tengah dengan menggunakan kapas yang telah diberi alcohol.
3.       Menusukkan lanset pada ujung jari tengah.
4.       Meneteskan darah pada kaca obyek di lingkaran A, lingkaran B, dan lingkaran C. (yang sebelumnya sudah disiapkan)
5.       Meneteskan serum anti-A pada tetes darah di lingaran A, serum anti-B pada tetes darah di lingkaran B, dan serum anti-D pada tetes darah di lingkaran C.
6.       Mengaduk darah yang telah diberi antiserum dengan menggunakan tusuk gigi.
7.       Mengamati tiga kaca obyek selama 5 menit, apakah mengalami penggumpalan atau tidak.
D.      Hasil Pengamatan
Kaca Obyek
Candra
Citayana
Novita
A
Menggumpal
Menggumpal
Tidak menggumpal
B
Tidak menggumpal
Menggumpal
Tidak menggumpal
D
Menggumpal
Menggumpal
Menggumpal
E.       Kesimpulan
Dari hasil pengamatan, kami dapat menyimpulkan bahwa
1.       Candra mempunyai golongan darah A. Karena, pada zat anti-A terjad penggumpalan, sedangkan pada zat anti-B tidak terjadi penggumpalan. Dari zat anti D, Candra mempunyai rhesus positif.
2.       Citayana mempunyai golongan darah AB. Karena, pada zat anti-A maupun B terjadi penggumpalan. Dari zat anti D, Citayana mempunyai rhesus positif.
3.       Novita mempunyai golongan darah O. Karena, pada zat anti-A maupun B tidak terjadi penggumpalan. Dari zat anti D, Novita mempunyai rhesus positif.

LAPORAN UJI TEKANAN DARAH
A.      Tujuan
a.       Mengetahui tekanan darah masing-masing siswa
b.      Mengetahui cara menguji tekanan darah.
B.      Alat dan Bahan:
a.       Stetoskop
b.      Spigmomanometer
·         Praktek menguji tekanan darah dengan bantuan teman per-kelompok
C.      Langkah Kerja
1.       Menghidupkan spigmomanometer dengan cara menarik tombol yang terleta dibawah skala systole diastole.
2.       Membebatkan lengan kiri probandus.
3.       Menentukan posisi pembuluh arteripada lengan yang dibebat.
4.       Meletakkan stetoskop ditempat tersebut(sebelumnya stetoskop telah dihidupkan, dengan cara memutarbagian yang berbentuk lingkaran sampai berbunyi “klik”.
5.       Memompa udara, kemudian mendengar bunyi denyut nadi melalui stetosko. ( pastikan pompa terkunci)
6.       Memompa udara sampai penuh hingga bunyi denyut nadi semakin melemah dan kemudian hilang.
7.       Mencatat tinggi permukaan raksan (angka diatole) ketika waktu bunyi mulai melemah.
8.       Mengeluarkan udara dengan memutar kunci secara perlahan sembari dengarkan denyut nadi melalui stetoskop.
9.       Mencatat tinggi permukaan air raksa (angka systole) ketika denyut nadi kembali terdengar pertama kali.
10.   Mengeluarkan udara terus-menerus hingga bunyi denyut nadi melemah kemudian hilang.
11.   Mencatat tinggi permukaan raksa ketika bunyi menghilang sama sekali (angka diastole).
D.      Hasil Pengujian
No.
Nama Siswa
Tekanan Darah
1
Candra Ardy Kusuma
120/80
2
Citayana Fani R
110/70
3
Nivita Sari
110/70
4
Shely Kartifa M
110/60
E.       Kesimpulan
Dari hasil pengujian, kami dapat menimpulkan bahwa
1.       Candra Ardy Kusuma mempunyai tekanan systole 120mmHg, sedangkan tekanan diastole 80 mmHg.
2.       Citayana mempunyai tekanan systole 110mmHg, sadangkan diastole 70mmHg.
3.       Novitasari mempunyai tekanan systole 110mmHg, sedangkan diastole 70mmHg.
4.       Shely mempunyai tekananan systole 110mmHg, sedangkan diastole 60mmHg.          

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Laporan Percobaan Reaksi Pendesakan Logam (Kimia)

Ayat-Ayat (Tugas Agama)

Pengertian Strategi Belajar